Pantai merupakan salah satu tujuan wisatawan yang datang
ke pulau Dewata. Pantai-pantai di Bali memang benar-benar mampu menyuguhkan
pemandangan alam yang spektakuler dengan keunikannya tersendiri. Melihat sunset
mapun sunrise merupakan aktivitas harian yang bisa dilakukan di pantai selain
menikmati guyuran ombak atau lembutnya pasir putih.
Pantai dapat dijadikan sebagai tempat merelaksasi pikiran
yang suntuk akibat aktivitas sehari-hari yang super sibuk. Tidak mengherankan
kalau pantai jadi tempat favorit bagi para warga sekitar kota. Bahkan di Bali,
pantai merupakan salah satu tempat wisata populer yang mendapat ribuan
kunjungan tiap harinya.
Banyak kaula muda yang memanfaatkan pantai untuk mengekspresikan
dirinya. Tidak hanya digandrungi kaula muda saja, pantai di Bali jadi buruan
para traveler dari segala usia lho. Ini terbukti banyak pengguna media sosial
khususnya Instagram mengunggah foto-foto tentang pantai di Bali. Karena saking
banyaknya pengguna Instagram yang meng-upload foto-foto pantai di Bali,
berdampak pantai tersebut makin populer dan mendapat kunjungan yang banyak tiap
harinya. Nah berbicara mengenai pantai populer di Bali, berikut admin bagikan
10 pantai paling populer di Bali versi instagram.
10. Pantai Balangan
Di pantai Balangan terdapat banyak spot untuk
berfoto-foto dengan hasil yang sangat keren guys, sehingga pantai ini banyak
diburu para traveler. Keunikan dari pantai ini adalah terdapat sebuah tanjung
yang bernama Tanjung Balangan yang memiliki view memukau mata pengunjung dengan
latar laut yang membiru. Tanjung ini kerap kali digunakan untuk kegiatan sesi
foto praweding bagi pasangan yang akan melangsungkan pernikahan. Tidak hanya
itu saja, banyak film FTV yang mengambil lokasi syuting di tempat ini lho.
Pantai ini memiliki pasir putih bersih yang eksotis
dengan tekstur pasir sedikit kasar berlatar belakang bukit menghijau serta
jejeran pohon kelapa yang berbaris rapi di pinggir pantai yang mampu menawarkan
keindahan yang luar biasa dengan suasana pantai yang sepi, nyaman dan tenang.
Pantai Balangan merupakan surganya bagi peselancar karena ombak cukup tinggi,
panjang, dan besar. Tentu ini menjadi incara para surfer kelas dunia. Bahkan
pantai ini menjadi tujuan favorit bagi pemburu sunset di Bali karena view
sunsetnya sangat keren guys.
Keindahan pantai Balangan membuat pantai ini menjadi
populer di Instagram, ini terbukti jika kita mencari dengan #balanganbeach akan
terdapat 63k kiriman lho. Bagi yang penasaran akan keindahan pantai ini,
silahkan guys buru pantainya yang berada di ke Jalan Pantai Balangan, Desa
Jimbaran, Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung, Bali.
9. Pantai Dreamland
Pantai populer berikutnya di Bali versi Instagram yakni
Pantai Dreamland dengan jumlah kiriman mencapai 63,3k dengan #dreamlandbeach. Pantai
Dreamland merupakan pantai pasir putih yang mampu menyuguhkan panorama alam
yang sangat indah, dikelilingi oleh tebing-tebing yang menjulang tinggi dan batu
karang yang besar, apalagi pada saat matahari terbenam viewnya benar-benar memukau
mata. Banyak para pelancong yang mencoba menikmati indahnya sunset di pantai
ini.
Tidak hanya diburu para pecinta sunset, pantai ini juga
jadi incaran para peselancar karena memiliki ombak yang cukup besar. Apalagi sekitar
pantai dreamland banyak destinasi wisata populer lainnya seperti tempat wisata
GWK dan Dreamland waterpark. Bagi yang ingin mengekplor keindahan pantai ini,
coba datang ke Desa Pecatu, Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung, Bali.
Saran admin, datanglah pada sore hari menjelang sang surya terbenam.
8. Pantai Jimbaran
Pantai populer berikutnya merupakan pantai yang terkenal
akan destinasi wisata kuliner khas lautnya yakni Pantai Jimbaran. Bagi pecinta
kuliner khas laut (seafood), coba datang dan cicipi ikan bakar Jimbaran yang khas.
Sepanjang pinggir pantai ini terdapat banyak restoran yang menghidangkan menu
khas laut yang bisa anda pilih. Sambil menikmati hidangannya, para wisatawan
akan disuguhkan dengan pesona matahari terbenam yang sangat keren di sore hari.
Tidak hanya diburu oleh pecinta sunset dan pecinta
kuliner lho, kawasan pantai ini juga menjadi incaran para surfer karena
memiliki ombak yang cukup besar. Pantai yang berada di Jalan Bukit Permai, Desa
Jimbaran, Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung, Bali ini sangat populer di
Instagram, ini terbukti dengan #jimbaranbeach mendapat 74,2k kiriman lho.
7. Pantai Padang
Padang
Jika kita cari dengan #padangpadangbeach akan terdapat 79,5k
kiriman di Instagram. Kepopuleran Pantai Padang Padang tidak lepas dari
keindahan yang disajikan oleh pantai ini. Dengan latar karang yang kokoh
berdiri di pinggir pantai bisa dijadikan tempat mengambil foto dengan hasil
yang sangat baik, apalagi ditambah dengan pesona indahnya sang surya.
Keunikan lain dari pantai ini ialah pada saat mengunjungi
pantai ini kita akan menuruni sebuah tangga goa yang lebarnya hanya cukup untuk
satu orang dewasa. Jika ada orang datang dari arah yang berlawanan pengunjung
harus memepetkan badan ke tebing supaya orang tersebut bisa lewat. Pantai yang
berada di Jalan Labuan Sait, Desa Pecatu, Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten
Badung, Bali ini menjadi tempat favorit bagi surfer kelas dunia karena memiliki
ombak yang sangat mendukung.
6. Pantai Pasih Uug
Pasih Uwug (Broken
Beach) merupakan sebuah tebing karang yang di tengah-tengahnya terdapat
lubang besar, mirip seperti pesona pantai batu bolong yang ada di Desa Canggu.
Air laut bisa masuk melalui lobang tersebut lalu terperangkap di dalam sebuah
kolam besar. Kolam yang terebentuk dikelilingi oleh tebing karang yang tinggi
yang ditumbuhi rumput-rumput hijau pada saat musim hujan, sungguh pemandangan
yang sangat unik dan jarang ditemui di tempat lain. Pengunjung bisa
mengelilingi kolam ini dari atas tebing lho dan spot sangat bagus untuk
berfoto-foto karena tempatnya sangat instagramable banget.
Walaupun lokasinya harus menyeberangi laut Selat Badung
dengan kapal atau jukung, jika kita cari dengan #brokenbeach di Instagram akan
terdapat 87,7k kiriman. Bagi yang ingin berpetualang mencari tempat ini,
silahkan datang ke Pulau Nusa Penida, tepatnya berada di Banjar Sumpang, Desa
Bunga Mekar, Kecamatan Nusa Penida, Kabupaten Klungkung, Bali.
5. Pantai Seminyak
Pantai populer berikutnya di Bali berada di Kabupetan
Badung yakni Pantai Seminyak. Pantai yang memiliki pantai pasir putih yang
lembut ini memiliki ombak yang cukup besar sehingga cocok untuk bermain
selancar kelas dunia. Selain itu, pantai ini kerap kali digunakan untuk
berenang oleh para pelancong. Tempat ini sangat cocok untuk tempat bersantai
sambil menikmati suguhan sunset yang sangat indah. Bagi yang hobi memancing,
sehingga pantai ini digunakan sebagi spot memancing lho. Karena keindahan yang
disajikannya, pantai ini menjadi populer di Instagram dengan 88,1k kiriman
dengan #seminyakbeach. Pantai yang beralamat di Desa Seminyak, Kecamatan Kuta,
Kabupaten Badung, Bali ini layak anda kunjungi jika kebetulan berlibur ke Bali
Selatan.
4. Pantai Kelingking
Pantai populer lainnya yang lokasinya di luar Pulau Bali
yakni Pantai Kelingking. Pantai ini berada di Pulau Nusa Penida tepatnya di Dusun
Karang Dawa, Desa Bunga Mekar, Kecamatan Nusa Penida, kabupaten Klungkung,
Bali. Uniknya, pantai ini berada di sebelah kanan dari sebuah tebing karang
yang bernama Karang Dawa atau Karang Paluang. Pantai ini benar-benar
tersembunyi karena berada di balik tebing yang tinggi dengan garis pantai tidak
terlalu panjang dan juga area pantai yang tidak luas. Jurangnya tinggi dan tidak ada akses jalan untuk turun
ke bawah sehingga pelancong tidak bisa mengijakan kaki di pasir putihnya dan
hanya dapat melihat keindahan pantai dari atas karang saja. Pelancong hanya
bisa melihat keindahan pantai ini dari atas tebing dengan sebuah karang yang
berbentuk jari kelingking. Kepopuleran pantai ini mendapat urutan ke empat di
Instagram dengan jumlah kiriman mencapai 91,4k dengan #kelingkingbeach.
3. Pantai Sanur
Pantai populer ke tiga di Bali versi Instagram yakni
Pantai Sanur, ini terbukti dengan jumlah kiriman mencapai 101k dengan
#sanurbeach. Pantai ini tiap hari diserbu oleh wisatawan, baik wisatawan lokal
maupun mancanegara. Apalagi pas weekend, pantai ini menjadi incaran tempat
berlibur oleh masyarakat sekitarnya, khususnya yang tinggal di seputaran kota
Denpasar.
Bagi pecinta fenomena matahari terbit (sunrise), pantai
sanur tempat yang ideal untuk melihat matahari terbit. Siang hari, pantai ini
digunakan oleh wisatawan asing untuk berjemur di pasir putih yang eksotis ini.
Sedangkan sore hari, diserbu wisatawan lokal yang bermain air alias mandi di
pantai ini. Pantai yang indah ini memiliki beberapa gazebo untuk tempat
nongkrong. Jadi berkunjung ke pantai tidak harus mandi doang, kita bisa sekedar
nongkrong menikmati suasananya yang asri sambil merelaksasi pikiran atau
mencari inspirasi.
Tahukah anda bahwa pantai Sanur terbagi menjadi beberapa
titik pantai dengan naman yang berbeda-beda. Setidaknya di sini terdapat 10
titik pantai yang memiliki ciri khas atau keunikan tersendiri. Lokasi pantai
Sanur berada di Desa Sanur, Kecamatan Denpasar Selatan, Kota Madya Denpasar,
Bali.
2. Pantai Pandawa
Pantai Pandawa menjadi ikon pariwisata kabupaten badung
selain tempat wisata GWK. Tentu pantai ini menjadi populer karena banyak film
FTV yang mengambil lokasi syuting di pantai ini, bahkan ada iklan komersial
yang mengambil latar pantai ini sebagai tempat mengambil gambarnya. Di media
sosial Instagram, pantai Pandawa mendapat urutan ke dua dalam jumlah kiriman
yang mencapai 253k dengan #pandawabeach.
Keunikan dari pantai ini adalah pada saat menuju pantai
pandawa seolah-olah membelah perbuktian batu kapur yang menjulang tinggi. Di
tebing samping jalan menuju pantai berdiri patung keluarga pandawa yang menjadi
icon pantai ini. Jika Anda hobi berfoto-foto, dari atas tebing spot yang sangat
bagus untuk selfi. Dari atas tebing kita juga bisa melihat indahnya pantai ini.
Selain itu, di tempat ini juga ada jasa penyewakan kano lho. Pantai ini
merupakan pantai sunset yang berlokasi di Jalan Pantai Pendawa, Desa Kutuh,
Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung, Bali.
1. Pantai Kuta
Pantai Kuta mendapat posisi puncak dalam hal kepopuleran
versi Instagram, bahkan sebelum ada sosial media Instagram pantai ini sudah
populer di kalangan para wisatawan. Di instagram dengan #kutabeach mendapat 417k
kiriman lho. Hampir wisatawan yang berlibur ke Bali yang ingin menikmati
suasana pantainya akan mengunjungi pantai Kuta, selain terkenal akan keindahan
alamnya, pantai ini juga dekat dengan Bandara Ngurah Rai. Tidak mengherankan
jika tiap senja hari pantai ini akan diserbu para traveler dari segala penjuru
dunia untuk hanya sekedar melihat indahnya sang surya tenggelam di balik
cakrawala dunia. Tidak perlu berjalan kaki terlalu jauh untuk mengakses pantai
Kuta, begitu Anda sampai di tempat parkir, hanya berjalan beberapa meter Anda
sudah bisa menginjakan kaki di pantai yang yang berpasir putih ini. Tentu
tempat ini menjadi tempat favorit bagi penyuka selfi atau swafoto. Lokasi
pantai kuta berada di Jalan Pantai Kuta, Desa Kuta, Kabupaten Badung, Bali.
Nah itu 10 pantai paling populer di Bali versi Instagram
yang perlu anda ketahui. Semoga ini dapat digunakan sebagai refrensi mencari
pantai populer di Bali. Selain yang disebutkan di atas, masih banyak pantai
populer lainnya seperti Pantai Nusa Dua, Pantai Bingin, Pantai Canggu, Pantai
Virgin, Pantai Atuh, Pantai Melasti, Pantai Lovina, Pantai Batu Bolong dan
Pantai Amed. Salam longtriper.