free counter with statistics Objek Wisata Pura Taman Ayun Warisan Kerajaan Mengwi
T5/10/2013

Objek Wisata Pura Taman Ayun Warisan Kerajaan Mengwi

Jika anda datang dari kawasan Pura Tanah Lot menuju Ubud maka anda akan melalui jalur objek wisata yang namanya Pura Taman Ayun. Selain itu jika anda dari kawasan Ubud untuk menuju kawasan kebun Raya Bedugul atau Danau Beratan maka anda juga akan melalui jalur Pura Taman Ayun. Pura Taman Ayun ini merupakan objek wisata yang indah untuk dikunjungi. Berbeda dengan Pura Tanah Lot yang berada di laut, keunikan Pura Taman Ayun adalah pura ini dikelilingi oleh sebuah kolam sehingga pura ini seolah-olah berada ditengah danau.
Pura taman ayun
Kolam di pura Taman Ayun
Objek wisata Pura Taman Ayun ini terletak di Desa Mengwi, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung, Provinsi Bali.  Untuk mencapai kawasan ini anda menempuh perjalanan sekitar 18 km atau kira-kira 1 jam perjalanan dari kota Denpasar. Jika dari kota Denpasar kawasan objek wisata ini satu rute dengan objek wisata Kebun Raya Bedugul. Jadi, jika anda ingin mengunjungi kawasan bedugul maka sempatkanlah diri anda untuk mengunjungi objek wisata Pura Taman Ayun.

Pura Taman Ayun merupakan pura tempat memuja Tuhan dalam wujud sebagai Dewa Wisnu. Pura ini adalah Pura Paibon atau Pura untuk memuja Leluhur dari ahli waris dari Kerajaan Mengwi. Menurut beberapa sumber, konon pura ini dibangun pada abad 17 oleh raja pertama Kerajaan Mengwi yang bergelar Tjokerda Sakti Blambangan. Pura ini dibangun dengan arsitek yang berasal dari cina. Pada tahun 1917 Pura Taman Ayun Pura ini sempat hancur akibat gempa bumi, namun kembali diperbaiki sehingga terlihat seperti sekarang ini.

Selain dikelilingi oleh kolam, Pura Taman Ayun juga terdapat candi bentar dan tugu yang tingginya mencapai 16 meter yang dibangun mengikuti arsitektur Jawa. Di pura ini juga terdapat tugu candi yang kecil berupa tempat duduk dari batu yang jumlahnya 64 buah, tugu ini merupakan tugu leluhur zaman megalitikum (zaman batu besar). Karena pura ini dikelilingi oleh kolam, maka jangan heran kalau anda melihat ada orang-orang yang memancing di kolam yang mengelilingi pura tersebut karena di kolam-kolam tersebut banyak ada ikannya.
Pura Taman Ayun
Pura Taman ayun mempunyai luas sekitar 25.000 m2, terbagi menjadi dua kawasan yaitu pelataran luar dan pelataran dalam. Di pelataran luar inilah terdapat kolam yang mengelilingi pura tersebut, sedangkan pada pelataran dalam pura ini di bagi tiga kawasan (tri mandala), yaitu nista mandala (paling bawah), madya mandala (kawasan tengah), dan utama mandala (kawasan pura). Pada nista mandala (kawasan bawah) merupakan kawasan untuk istirahat sambil menikmati keindahan pura, pada madya mandala (kawasan tengah), terdapat sembilan relief penjaga setiap penjuru mata angin atau menurut kepercayaan Hindu Bali dikenal sebagai Dewata Nawa Sanga (sembilan dewa yang menjaga arah mata angin), sedangkan pada utama mandala (kawasan pura) merupakan kawasan yang paling suci dan tidak sembarangan orang yang bisa masuk ke kawasan ini. Pada utama mandala posisinya paling tinggi dan  pintu Gelung dengan posisi di tengah akan dibuka hanya pada saat upacara sebagai tempat keluar masuknya arca dan peralatan upacara lainnya. Sedangkan dua pintu lagi yang di kiri dan di kanan berfunsi untuk aktivitas keluar masuk kegiatan sehari hari. Di sini tempat yang paling utama dan suci, terdapat beberapa candi dan meru yang merupakan tempat pemujaan kepada Tuhan. Oke sekian dulu wisata kami di Pura Taman Ayun.