Rendang adalah nama sebuah
kecamatan di Kabupaten Karangasem, Bali, Indonesia. Kecamatan yang memiliki
luas sekitar 109,70 km² ini terdiri dari 6 Desa yakni Desa Besakih, Desa
Menanga, Desa Nongan, Desa Pesaban, Desa Pempatan, dan Desa Rendang.
Kecamatan yang
berbatasan langsung dengan kabupaten Klungkung dan kabupaten Bangli ini sudah
mengembangkan dua desa wisata untuk menarik kunjungan wisatawan ke Bali Timur
khususnya ke kecamatan Rendang yakni desa wisata Nongan dan desa wisata Besakih.
Selain itu, kecamatan Rendang juga mengadakan even-even tahunan untuk
meningkatkan kunjungan wisatawan seperti Nongan Village Festival dan Festival
Pesona Edelweis.
Kecamatan Rendang sebagai
salah satu tujuan wisata di Bali memiiki banyak tempat wisata yang tidak kalah
menariknya untuk dikunjungi. Bagi yang ingin mencari tempat wisata di kecamatan
Rendang, admin rekomendasikan untuk mengunjungi beberapa tempat wisata berikut
ini.
1. Pura Besakih
Pura Besakih berada di
kaki Gunung Agung, tepatnya berada di bagian sebelah barat daya. Tidak hanya
dikunjungi oleh umat Hindu yang ingin melakukan persembahyangan, tempat ini
juga dikunjungi oleh wisatawan nusantara dan wisatawan mancanegara.
Para wisatawan bisa
melihat keindahan tempat ini pada tempat yang sudah ditentukan. Pengunjung bisa
berfoto selfie dengan latar “meru” yang menjulang tinggi. Karena tempat ini
merupakan kawasan suci, maka wisatawan disarankan untuk berpakaian sopan saat
memasuki kawasan tempat suci ini.
2. Pondok Edelwies
Pondok Edelwies
merupakan tempat wisata baru di Bali, tentunya sedang ngehits di sosial media. Di
sini pengunjung akan dimanjakan dengan hamparan bunga edelwies yang berwarna
putih. Lokasi kebun ini tidak jauh dari tempat wisata pura Besakih yang berada
di kaki gunung Agung.
Hawa yang sejuk akan
menyambut kunjungan para wisatawan ke taman ini. Tidak hanya menyuguhkan
hamparan bunga edelwies lho, di kawasan objek wisata ini juga terdapat hamparan
bunga gumitir. Jadi tinggal dipilih, mau berfoto di bunga gumitir atau di bunga
edelwies.
3. Taman Sari Bali
Tempat wisata ini
memiliki “Menara Eiffel” yang menjadi keunikannya yang bisa digunakan untuk
spot berfoto selfie. Taman Sari Bali berada agak jauh di belakang pondok
edelweis. Dari taman ini, jika cuaca cukup cerah akan tampak view Gunung Agung
yang sangat begitu dekat, sehingga gunung tersebut bisa menjadikan latar
belakang berfoto dengan hasil yang ciamik.
4. Taman Jinja Bali
Hampir sama seperti Pondok
Edelwies dan Taman Sari Bali, Taman Jinja Bali juga merupakan tempat wisata
baru yang dikembangkan di Bali. Uniknya, tempat wisata yang opening pada
tanggal 14 Februari 2019 ini bernuansa Jepang.
Sebagai tempat wisata
kekinian di Bali, Taman Jinja Bali menyediakan wahana atau anjungan untuk berfoto
selfie dengan latar belakang lembah-lembah cantik serta pesona Gunung Agung. Lokasinya
berada di atas ketinggian, membuat tempat ini sering turun kabut, seolah berada
di negeri atas awan. Bahkan jika beruntung, berkunjung pada sore hari bisa juga
menyaksikan keindahan sunset spektakuler dari sini.
5. Embung Besakih
Tidak jauh dari Taman
Edelwies, terdapat sebuah embung yang digunakan untuk menampung air hujan.
Embung ini kini menjadi tujuan wisata kekinian yang banyak digandrungi oleh
kaula muda. Untuk mempercantik kawasan ini, pengelola menyediakan tempat untuk
berfoto lengkap dengan taman bunga kasna (Edelwies).
6. Lembah Gintungan
Tempat ini benar-benar
sangat elok, kita akan disuguhkan dengan panorama alam berlatar bukit, lembah,
ngarai, dan laut. Tidak hanya itu saja, terdapat kebun bunga gemitir dan bunga edelwies
untuk tempat berfoto. Panggung dengan kapasitas 30 orang untuk tempat
berswafoto menjadi suguhan lainnya yang patut untuk dicoba di tempat ini.
7. Telaga Waja Rafting
Tempat wisata di Rendang
berikutnya adalah Telaga
Waja Rafting yang lokasinya tidak begitu jauh dari objek wisata pura Besakih. Rafting
di sungai Telaga Waja merupakan rute terpanjang dan terlama di Bali dengan
durasi perjalanan menyusuri sungai sekitar 2 jam.
Aliran air sungai yang
bersih dan jernih akan membuat kita nyaman menyusuri sungai. Apalagi kita akan
disuguhkan dengan eloknya pemandangan alam seperti ladang-ladang dan areal
persawahan penduduk yang hijau. Yang paling keren, kita akan ditawarkan dengan
pesona 3 air terjun yang bisa kita kunjungi sambil bermain rafting.
8. Mahagiri Resort
Mahagiri merupakan
sebuah resort dan restoran yang menawarkan panorama Gunung Agung yang dipadukan
dengan teras-teras persawahan yang sangat ciamik. Untuk menikmati pesona keindahan
tempat ini, wisatawan bisa sambil menikmati kuliner yang disajikan oleh
restoran ini.
9. Bukit Jambul
Selain pura Besakih,
tempat wisata populer di Rendang yakni Bukit Jambul yang berada di jalur jalan
Raya Besakih, tepatnya berada di Desa Adat Pesaban. Tempat ini merupakan spot
nongkrong yang sangat keren dengan pesona keindahan alam perbukitan yang
berapadu dengan indahnya persawahan terasering. Memandang ke selatan pengunjung
akan melihat indahnya laut yang membiru dan kota Semarapura. Jika berwisata ke
Rendang, jangan lupa untuk mampir ke sini ya guys.
10. Pemandian Dauh Dalem
Tempat wisata ini sedang
viral di sosial media. Lokasinya berada di Banjar Muku persis berada di belakang
SMA Negeri 1 Rendang. Pemandian Dauh Dalem merupakan sebuah saluran irigasi
yang berukuran cukup luas menyerupai kolam renang dengan aliran air sangat
jernih. Airnya sangat dingin dan jernih, ditambah lokasi pemandian yang berada
di kawasan yang masih benar-benar asri menyatu dengan alam sehingga banyak yang
mengunjungi lokasi ini.