free counter with statistics Inilah 10 Tempat Wisata Unik Di Denpasar Yang Wajib Dikunjungi
T11/26/2019

Inilah 10 Tempat Wisata Unik Di Denpasar Yang Wajib Dikunjungi


Sebagai ibu kota provinsi Bali,  Kota Denpasar tidak hanya sebagai pusat pemerintahan dan bisnis, juga sebagai tujuan wisata. Di kota yang memiliki motto “Purradhipa Bhara Bhavana” ini terdapat beragam tempat wisata, mulai dari tempat wisata alam hingga tempat wisata yang unik. Dikatakan sebagai tempat wisata unik karena tempat wisata tersebut sangat berbeda dengan tempat wisata lainnya, baik dari segi konsep dan panorama yang disuguhkannya.
Inilah 10 Tempat Wisata Unik Di Denpasar Yang Wajib Dikunjungi
Tempat wisata unik di Denpasar

Bagi yang ingin mencari tempat wisata unik di Denpasar, admin rekomendasikan untuk mengunjungi beberapa tempat wisata unik di Denpasar berikut ini.

1. Museum Sidik jari
Jika lukisan pada umumnya dibuat menggunakan kuas sebagai alat lukis, akan tetapi berbeda dengan seorang maestro seni lukis dari Bali yang bernama  I Gusti Ngurah Gede Pemecutan. Beliau dalam membuat karya seni lukisnya tidak menggunakan kuas, melainkan menggunakan sidik jarinya. Sangat unik bukan? Untuk bisa menikmati hasil karya beliau yang sangat unik tersebut, silahkan sambangi ke Museum Sidik Jadi yang beralamat di Jalan Hayam Wuruk, Denpasar Selatan, Kota Denpasar.

2. Museum Bajra Sandi
Tempat Unik di Denpasar berikutnya yang mesti dikunjungi adalah Museum Bajra Sandi yang berlokasi di Jalan Raya Puputan, Niti Mandala Renon, Denpasar Timur. Museum ini dikatakan unik karena arsitektur bangunan museum sangat unik sekali yakni berbentuk genta (bajra). Di dalam museum ini pengunjung akan melihat kehidupan masyarakat Bali dari zaman prasejarah hingga zaman mengisi kemerdekaan yang tertuang dalam 33 diorama. Keunikan lain dari museum Bajra Sandhi ini adalah adanya museum interaktif 3D yang bernama I AM Bali yang berada di lantai dasar Bajra Sandhi.

3. Dolphin Lodge Bali
Sesuai dengan namanya, di Dolphin Lodge Bali pengunjung akan diajak berinteraksi dengan hewan lucu yakni Dolphin atau lumba-lumba. Berwisata mengunjungi dan berinteraksi dengan hewan yang sangat cerdas ini merupakan pengalaman wisata yang sangat unik dan menyenangkan. Hewan lumba-lumba ini berada di sebuah pondok terapung di tengah laut yang berlokasi di Jalan Tirta Empul, Pantai Mertasari, Sanur, Bali

4. Big Garden Corner
Tempat ini memang benar-benar unik, di mana kita akan disajikan dengan ratusan patung klasik dengan berbagai ukuran plus miniatur candi Borobudur. Banyak hal akan ditawarkan di sini mulai dari rumah pohon, spot foto dengan latar batu besar yang tinggi berdiri tegak, tempat nongkrong yang penuh warna warni, dan lain sebagainya. Lokasi Big Garden Corner tidak jauh dari Pantai Sanur tepatnya di sebelah barat lampu lalu lintas Padang Galak – Waribang, Jalan By Pass Ngurah Rai, Denpasar Timur.

5. Monumen Gong Perdamaian
Tempat wisata ini dikatakan unik karena kita akan melihat sebuah gong yang super besar yang berdiri di tengah lapangan yang berumpuh hijau. Jika kita lihat lebih dekat Gong Perdamaian Dunia ini, maka akan terdapat banyak simbol dan tiap simbol memiliki makna tersendiri. Di monumen ini juga terdapat patung tokoh-tokoh dunia yang telah berjasa memperjuangkan perdamaian dunia, seperti Soekarno, Mikhail Gorbachev, Willy Brandt, Mother Teresa of Calcutta, Marti Ahtisaari, Kofi Annan, dan Barrack Obama. Lokasi monumen ini berada di Jalan By Pass Ngurah Rai 88X, Desa Kertalangu Kesiman, Kota Denpasar.

6. Upside Down World Bali
Dunia terbalik, itulah gambaran tepat untuk tempat wisata Upside Down World Bali yang berlokasi di Jalan By Pass Ngurah Rai No. 762, Pemogan, Denpasar-Bali. Tempat wisata ini memang benar-benar unik khususnya bagi pecinta fotografi karena Upside Down World Bali merupakan spot untuk menghasilkan foto yang unik. Di lokasi foto, semua ruangan memiliki desain terbalik. Bahkan, semua isi ruangan dibuat terbalik. Keunikan tempat foto ini juga terdapat pada tata letak ruangan, perpaduan warna dari ruangan dan interior di desain dengan warna kontras agar terlihat indah di foto. Bagi yang ingin melakukan sesi foto praweding dengan konsep yang unik, mungkin bisa mempertimbangkan untuk melakukan pemotretan di tempat wisata ini.

7. Underwater Seawalker Serangan
Tempat wisata unik lainnya di Denpasar ada di Pulau Serangan yang bernama Underwater Seawalker Serangan. Sesuai dengan namanya, pengunjung akan diajak berjalan-jalan di tengah laut “underwater seawalker” untuk bisa menikmati keindahan bawah lautnya yang spektakuler berupa terumbu karang alami dan karang buatan menyerupai gerbang pura.

8. Taman Festival Bali
Tidak hanya unik, Taman Festival Bali merupakan salah satu tempat wisata horor di Bali. Tempat ini tidak sengaja dibuat seram, melainkan dibiarkan terbengkalai sehingga tampak menyeramkan. Bangunan-bangunan yang ada di kawasan ini tidak terurus, ditumbuhi semak belukar, ada bekas kebakaran dan coretan-coretan di dinding bangunan, membuat tempat tersebut kelihatan seram ataupun horor. Tempat wisata ini berlokasi di Jalan Pantai Padang Galak.

9. Bali Sharks
Tempat wisata unik lainnya di Pulau Serangan adalah melihat kawanan hiu di tempat penangkaran di Bali Sharks. Hiu-hiu tersebut didatangkan ke penangkaran ini setelah mereka dibeli dari nelayan, atau diselamatkan setelah terjebak dalam jaring. Pengunjung bisa mengikuti eco tour  selama 3 jam termasuk snorkeling kilat bersama para hiu. Tentu ini akan menjadi pengalaman berlibur yang unik bisa berenang dengan ikan hiu. Bagi yang ingin berenang dengan hiu, silahkan datang ke Jalan Tukad Punggawa No. 25, Pulau Serangan.

10. World of Magic Bali
Tempat wisata unik yang satu ini wajib dikunjungi bagi pecinta sulap atau ingin tahu trik-trik sulap yang sering kita saksikan di TV. World of Magic Bali merupakan sebuah wahana rumah tempat rekreasi yang menyediakan pertunjukan sulap. Pengunjung bisa menikmati pertunjukan sulap dengan berkeliling ke setiap ruangan berikut suguhan atraksi yang berbeda-beda, bahkan pengunjung sendiri bisa memanfaatkan beberapa wahana yang disediakan untuk bermain sulap dan bisa mengetahui rahasia dari trik-trik sulap tertentu. Lokasi tempat wisata unik di Denpasar ini berada di Jalan by Pass Ngurah Rai No.100 Desa Pemogan.