free counter with statistics Inilah 5 Museum Lukisan Di Denpasar Bali
T10/01/2019

Inilah 5 Museum Lukisan Di Denpasar Bali


Liburan di Kota Denpasar akan ditawarkan berbagai destinasi wisata yang menarik untuk dikunjungi, mulai dari bentang alam pantai pasir putih, wisata budaya, dan wisata sungai. Selain itu, Kota Denpasar juga memiliki beberapa tempat wisata buatan seperti museum yang mengkoleksi beberapa lukisan. Bagi yang ingin mencari museum yang memajang beberapa karya seni lukis, berikut admin bagikan beberapa museum lukisan yang ada di Denpasar.

1. I AM BALI
I AM Bali atau Interactive Art Museum Bali  merupakan museum interaktif berupa lukisan 3D yang menawarkan beragam fasilitas dan wahana hiburan untuk rekreasi bersama kerabat dan keluarga. Lokasi I AM BALI berada di Lantai Dasar Monumen Bajra Sadhi, Jalan Raya Puputan, Niti Mandala Renon, Denpasar Timur, Kota Denpasar, Bali

2. Museum Sidik jari
Koleksi di museum yang berada di Jalan Hayam Wuruk, Denpasar Selatan, Kota Denpasar ini memang benar-benar sangat unik. Jika lukisan pada umumnya dibuat menggunakan kuas sebagai alat lukis, berbeda dengan seorang maestro seni lukis yang bernama I Gusti Ngurah Gede Pemecutan. Beliau dalam membuat karya seni lukisnya tidak menggunakan kuas melainkan menggunakan sidik jarinya, sangat unik bukan?  Hasil karya beliau sekarang dapat dinikmati para wisatawan dengan berkunjung ke Museum Sidik Jari.
Tempat Wisata Museum Lukiasan Sidik Jari Denpasar
Museum Lukisan Sidik Jari di Denpasar

3. Museum Le Mayuer
Museum Le Mayuer berisi koleksi seni lukis peninggalan Le Mayeur seorang pelukis asal Belgia. Berbagai lukisan karya beliau mulai tentang kehidupan sang istri Ni Polok sebagai modelnya hingga keindahan alam Sanur dipajang di museum ini. Musuem ini berada di tempat wisata pantai sanur yang terkenal keindahannya. Jadi, sambil melihat hasil karya seorang maestro seni lukis, kita bisa menikmati indahnya pantai sanur yang terkenal dengan view matahari terbitnya. Alamat atau lokasi Museum Le Mayuer berada di Jalan Hang Tuah, Sanur Kaja, Denpasar Selatan.

4. Museum Latta Mahosadhi
Museum Latta Mahosadi dibangun guna memberi ruang kepada masyarakat yang ingin belajar dan melakukan penelitian, utamanya tentang kesenian Indonesia. Museum ini menyimpan koleksi musik instrumen dari berbagai wilayah seperti Bali, Jawa, Sumatra, termasuk koleksi gamelan terbesar di Bali. Selain itu, tersimpan juga ragam topeng, pakaian tari Bali, patung, dan berbagai lukisan. Lokasi Museum Latta Mahosadhi berada di Kampus ISI Denpasar, Jalan Nusa Indah, Kota Denpasar.

5. Putrawan Museum of Tribal Art (PUMA)
Putrawan Museum of Tribal Art berisi koleksi barang-barang seni baik seni lukis, seni patung maupun seni primitive. Lokasi PUMA berada di Jalan Trenggana No. 108, Penatih, Denpasar Timur, Kodya Denpasar.

Semoga ini dapat dijadikan rujukan dalam mencari tempat wisata museum lukisan di Denpasar Bali. Selain memiliki museum lukisan kota denpasar juga memiliki museum lainnya seperti Museum Bali yang penyimpanan peninggalan masa lampau manusia dan etnografi, dan Museum Bung Karno yang berisi koleksi tentang barang-barang dan kehidupan Bung Karno.