free counter with statistics Desa Wisata Pemuteran, Tempat Wisata Instagramable Di Bali Barat
T9/22/2019

Desa Wisata Pemuteran, Tempat Wisata Instagramable Di Bali Barat


Pemuteran adalah nama sebuah desa di Kecamatan Gerokgak, Kabupaten Buleleng, Provinsi Bali, Indonesia. Desa yang terletak di Bali Barat ini yang berada diantara gugusan perbukitan dan laut menjadikan tempat ini menjadi sangat eksotis. Adapun batas-batas Desa Pemuteran secara asministrasi adalah sebagai berikut. Sebelah utara berbatasan dengan Laut Bali, sebelah selatan berbatasan dengan hutan Negara, sebelah timur berbatasan dengan Desa Banyupoh, dan sebelah barat berbatasan dengan Desa Sumberkima.
Desa Wisata Pemuteran, Tempat Wisata Instagramable Di Bali Barat
Pesona desa wisata Pemuteran

Untuk menuju desa wisata Pemuteran akan menempuh jarak sekitar 133 km dari Bandara Ngurah Rai atau dengan waktu tempuh sekitar 3 jam 23 menit dengan kendaraan bermotor, sedangkan dari Kota Singaraja akan menempuh jarak sekitar 55,7 km dan dari Pelabuhan Gilimanuk akan menempuh jarak sekitar 31,8 km.

Untuk memperkenalkan keindahan desa wisata Pemuteran ke kancah internasional sebagai tempat wisata yang menarik dan layak untuk dikunjungi, maka pemerintah setempat mengadakan even tahunan yang bernama Pemuteran Bay Festival. Kegiatan ini biasanya diadakan pada akhir tahun (sekitar bulan Desember). Sebagai daerah tujuan wisata tentunya desa wisata pemuteran menawarkan beberapa destinasi wisata yang menarik untuk disambangi.

1. Pantai Pemuteran
Desa Pemuteran terletak di pesisir barat dari pulau Bali, tentunya desa wisata ini memiliki pantai yang eksotis dengan pesona pantai pasir putih yang sangat keren. Pantai Pemuteran sangat cocok dikunjungi bagi wisatawan yang suka dengan tempat sepi dan jauh dari kebisingan. Kerennya, meskipun telah dikembangkan sebagai obyek wisata, pantai ini masih menunjukkan keasliannya lho. Di pantai ini pengunjung bisa melihat aktivitas para nelayan dengan menggunakan perahu tradisional. Pemandangan alam yang indah dan mengesankan pada waktu matahari terbit atau tenggelam, selalu jadi momen yang ditunggu-tunggu wisatawan ketika mengunjungi Pantai Pemuteran. Pantai ini sangat instagramable lho, karena sudah dilengakapi dengan ayunan sebagai spot untuk berfoto.

2. Pura Batu Kursi
Tempat keren dan Instagramable berikutnya di desa wisata Pemuteran adalah Pura Batu Kursi. Tempat suci umat Hindu ini berada di atas perbukitan dengan pesona yang sangat indah sekali. Untuk sampai ke puncak bukit, pengunjung harus menyusuri ribuan anak tangga. Dari atas ketinggian, panorama biru Teluk Pemuteran terlihat sangat indah. Tempat ini banyak diburu oleh anak muda yang gemar hunting foto untuk dipajang di media sosialnya.

3. Air Terjun Pengumbahan
Desa wisata Pemuteran juga menawarkan destinasi wisata air terjun yang berlokasi di Banjar Dinas Sari Mekar. Air terjun ini bernama Air Terjun Pengumbahan, karena berada di Desa Pemuteran maka air terjun ini sering disebut dengan nama Air terjun Pemuteran. Selain pesona air terjun yang sangat menawan, daya tarik wisata lain yang bisa dinikmati oleh wisatawan ketika mengunjungi air terjun ini adalah keindahan hutan tropis dan pepohonan yang rimbun.

4. Taman Laut Pemuteran
Desa wisata Pemuteran memiliki spot menyelam yang sangat populer di Bali. Taman Laut Pemuteran terkenal akan keindahan bawah lautnya dengan terumbu karangnya yang terus dilestarikan, sehingga layak untuk dijadikan situs diving. Banyak turis-turis mancanegara yang mencoba mengeksplor keindahan Taman Laut Pemuteran.

5. Proyek Penangkaran Penyu
Tempat wisata penangkaran penyu tidak hanya berada di Tanjung Benoa dan Pulau Serangan, di desa wisata Pemuteran juga ada tempat wisata penangkaran penyu. Di desa ini terdapat sebuah organisasi yang bekerjasama dengan masyarakat setempat untuk membuat penangkaran penyu guna melindungi penyu dari kepunahan. Di proyek penangkaran penyu pengunjung dapat menyaksikan bagaimana cara merawat para penyu mulai dari telur hingga menjadi tukik (anak penyu) yang siap dilepasliarkan ke habitat aslinya.

Nah itu beberapa tempat wisata yang mungkin bisa kita kunjungi ketika berlibur ke desa wisata Pemuteran. Adapun objek wisata yang dekat dengan desa wisata pemuteran adalah Taman Nasional Bali Barat, Pulau Menjangan, dan Pantai Lovina yang terkenal dengan atraksi lumba-lumba liarnya. Sebagai desa wisata, tentunya desa ini memiliki berbagai fasilitas seperti hotel melati sampai hotel bintang lima, restoran serta dive center. Semoga ini dapat dijadikan rujukan ketika berlibur ke Bali khususnya di Bali Barat.