Anjungan Tukad Melangit merupakan sebuah
destinasi wisata yang baru nge-hits. Di
sini kita bisa melihat indahnya lembah yang di bawahnya terdapat Sungai (tukad)
Melangit yang menghijau dan asri. Anjungan ini berada di salah satu rumah warga
dan lokasinya pun sangat strategis karen tidak jauh dari jalan raya.
Anjungan ini sangat banyak dicari-cari oleh para traveler semenjak foto-foto objek wisata ini terpampang di sosial media. Tempat wisata ini dikategorikan sebagai tempat wisata yang baru, unik, dan ekstrem. Tempat wisata ini dibanjiri oleh pengunjung muda mudi dan pada hari libur objek wisata ini sangat membluadak. Jadi disarankan untuk mengunjungi lokasi ini jangan pada hari-hari libur.
Objek wisata ini dapat dikatakan sebagai objek
wisata ekstrem, karena kita akan merasakan sensasi tersendiri pada saat kita
berada diatasnya. Kita seperti melayang di atas lembah karena Anjungan ini
terbuat dari bambu dengan kapasitas maksimal posko 10 orang dan untuk Anjungan
5 orang tempat untuk berfoto. Jika hari libur kita akan mengantri untuk bisa
naik ke anjungan ini.
View lembah Tukad Melangit |
Untuk biasa menikmati indahnya tempat wisata Anjungan
Tukad Melangit tersebut, kita harus membayar donasi sebesar Rp 5000,- per orang
dan untuk tempat parkirnya di gratiskan. Tempat ini di buka setiap hari mulai
dari jam 08.00 WITA-17.00 WITA.
Lokasi dan Cara Akses Tempat Wisata Anjungan Tukad Melangit
Lokasi tempat wisata anjungan tukad melangit
berada di Banjar Antugan, Desa Jehem, Kecamatan Tembuku, kabupaten Bangli.
Untuk mencari lokasi tempat wisata ini tidaklah begitu sulit.
Dari kota Bangli menuju ke arah Kecamatan
Tembuku, yang tembus di Rendang Karangasem. Tiba di perempatan Jehem lalu belok
ke kiri dan lurus sejauh 3 km. Nanti di sebelah kiri jalan berdiri anak-anak
atau kini ada penunjuk jalan yang akan menunjukkan ke lokasi Anjungan tersebut.
Kemudian masuk jalan tanah sejauh 50 meter
menuju ke rumah warga. Rumah warga tersebut di jadikan tempat parkir untuk
kendaraan roda 2 dan untuk kendaraan roda 4 diharapkan parkir di pinggir jalan.
Jika masih kebingungan bisa mengases lokasinya melalui Google Map yang ada di smartphone.
Nah itu sekilas tentang objek wisata Anjungan Tukad
Melangit, untuk objek wisata menarik lainnya yang ada di Bangli silahkan baca
juga tempat wisata Geopark Batur, pendakian Gunung Batur, air terjun Tukad Cepung, air terjun Slau, pemandian air panas Toya Bungkah, desa Penglipuran,
danau Batur, Penelokan, desa Trunyan, dan air terjun Dusun Kuning.