free counter with statistics Inilah 10 Tempat Wisata Keren Di Kecamatan Melaya Jembrana Bali
T12/17/2018

Inilah 10 Tempat Wisata Keren Di Kecamatan Melaya Jembrana Bali


Melaya merupakan nama sebuah kecamatan yang berada paling barat di kabupaten Jembrana, provinsi Bali, Indonesia. Menurut Wikipedia, kecamatan Melaya memiliki luas wilayah 97,19 km² dan berjarak sekitar 20 Km dari Kota Negara (ibukota Kabupaten Jembrana) ke arah barat. Pusat pemerintahan kecamatan Melaya berada di Desa Melaya. Di kecamatan ini terdapat Pelabuhan Gilimanuk, salah satu pelabuhan besar yang ada di Bali yang merupakan pintu gerbang masuk Pulau Bali melalui jalur Barat.
Teluk Gilimanuk, salah satu tempat wisata di Kecamatan Melaya

Kecamatan Melaya terbagi atas 9 Desa dan 1 Kelurahan, yakni: Blimbing Sari, Candikusuma, Ekasari, Gilimanuk, Manistutu, Melaya, Nusa Sari, Tukadaya, Tuwed, dan Warnasari. Kecamatan Melaya memiliki batas wilayah sebagai berikut:
Utara     : Kabupaten Buleleng
Selatan : Kecamatan Negara
Barat     : Samudera Hindia dan Selat Bali
Timur    : Kecamatan Negara

Adapun tempat wisata yang menarik di Kecamatan Melaya ada banyak sekali. Berikut admin bagikan 10 tempat wisata yang keren yang ada di kecamatan Melaya yang mungkin bisa dikunjungi ketika berlibur ke Bali Barat.

1. Bendungan Palasari
Bendungan Palasari merupakan salah satu bendungan yang ada di Pulau Bali yang terletak di Dusun Palasari, Desa Ekasari, Kecamatan Melaya, Kabupaten Jembrana, Bali. Selain berfungsi sebagai pengendali banjir dan untuk mengairi pertanian ketika musim kemarau, bendungan Palasari juga dijadikan sebagai tempat wisata yang sangat indah dengan latar belakang hutan lindung yang luas serta berudara sejuk. Aktivitas yang mungkin bisa dilakukan di bendungan ini yakni bersampan mengelilingi bendungan, menikmati pemandangan dan memancing ikan. Bagi anak muda yang gemar hunting foto, tempat ini admin rekomendasikan untuk dikunjungi karena tempatnya sangat instagramable banget.

2. Bendungan Benel
Selain memiliki bendungan Palasari, Melaya juga memiliki bendungan yang lainnya dengan panorama yang sangat cantik yakni Bendugan Benel yang berlokasi di Dusun Mekar Sari, Desa Manistutu, Kecamatan Melaya, Kabupaten Jembrana, Bali. Bendungan yang membendung Sungai Aya ini dibangun dengan tujuan untuk mengairi sawah di sekitar Sungai Aya dan persawahan yang ada di Desa Kaliakah. Selain berfungsi sebagai tempat penampungan air untuk pengairan ketika musim kemarau, juga bisa digunakan sebagai tempat wisata dan tempat mancing ikan. Di sekitar bendungan dikelilingi oleh hutan yang menghijau dan menambah indahnya panorama di bendungan ini.


3. Pantai Candikusuma
Pantai Candi Kusuma memiliki panorama yang indah dan menawan dengan suasana yang tenang sehingga sangat cocok bagi pengunjung yang ingin menikmati kenyamanan. Pantai Candikusuma juga dijadikan sebagai tempat memancing oleh penduduk sekitar. Pantai ini juga memiliki tempat selfie bagi yang suka berfoto-foto. Tentunya ini sangat digandrungi oleh kaula muda yang gemar berswafoto. Bagi yang ingin mencari suasana pantai di Bali Barat, pantai Candikusuma admin rekomendasikan untuk dieksplor keindahannya. Sesuai dengan namanya, pantai ini berlokasi di Desa Candi Kusuma, Kecamatan Melaya, Kabupaten Jembrana, Bali

4. Pantai Karang Impian
Pantai Karang Impian merupakan pantai pasir hitam yang indah dengan karang yang unik berbentuk Pulau Bali yang menjadi spot berfoto di pantai ini. Selain itu, pengunjung bisa melakukan aktivitas memancing, melihat sunset pada sore hari, dan bersantai menikmati panorma pantai. Bahkan tempat ini juga sering digunakan sebagai tempat untuk berfoto prewedding. Nama lain dari pantai ini adalah pantai Sumbersari, karena lokasinya berada di Banjar Sumbersari, Desa Melaya, Kecamatan Melaya, Kabupaten Jembrana, Bali. Bagi pecinta kuliner, khususnya ikan laut, di pantai ini terdapat warung yang menyediakan menu ikan bakar.

5. Monumen Operasi Lintas Laut Jawa-Bali
Bagi yang suka dengan wisata sejarah, tempat yang satu ini wajib untuk dikunjungi ketika berlibur ke Bali Barat, khususnya ke kecamatan Melaya. Monumen Operasi Lintas Laut Jawa–Bali dibangun untuk menghormati dan mengenang jasa para pejuang Republik Indonesia yang telah dengan gigih melakukan pertempuran pada April 1946 untuk mempertahankan kemerdekaan bangasa Indonesia. Monumen ini memang tidak banyak pengunjungnya tiap harinya. Padahal monumen ini memiliki halaman yang cukup luas untuk parkir kendaraan dan lokasinya pun sangat strategis yang berada di pinggir Jalan Raya Denpasar-Gilimanuk, Kelurahan Gilimanuk, Kecamatan Melaya, Kabupaten Jembrana, Bali. Dengan nuansa merah putih monume ini sangat mudah sekali terlihat lho.

6. Pantai Karang Sewu
Pantai Karang Sewu lokasinya sangat dekat dengan Pelabuhan Gilimanuk yang berjarak sekitar 2,8 km atau dengan waktu tempuh sekitar 12 menit perjalanan dengan kenadaraan bermotor. Pantai Karang Sewu tidak seperti pantai lainnya di Bali yang berpasir, justru pantai karang sewu tidak ada pasirnya, hanya berupa tanah lapang yang hijau. Walaupun tidak berpasir, pantai ini memiliki panorama alam yang sangat indah dengan hamparan padang rumput hijau yang cukup luas. Tempat wisata ini sangat cocok untuk tempat rekreasi keluarga atau tempat istirahat sejenak untuk melepaskan lelah akibat perjalanan yang jauh. Pantai Karang Sewu berlokasi di Banjar Arum, Desa Gilimanuk, Kecamatan Melaya, Kabupaten Jembrana, Bali.

7. Teluk Gilimanuk dan Taman Siwa
Keberadaan objek wisata teluk Gilimanuk sangat mudah sekali untuk dikunjungi, karena lokasinya berada tepat depan Pelabuhan Gilimanuk dan bersebelahan dengan Terminal Gilimanuk. Di teluk ini pengunjung akan ditawarkan aktivitas naik perahu motor untuk berkeliling teluk dengan panorama yang sungguh indah. Teluk ini juga memiliki area pantai dengan pasir hitam dan terdapat jukung-jukung yang bersandar membuat kawasan ini tampak sangat indah sebagai spot untuk hunting foto. Di kejauhan akan terlihat sebuah hutan bakau yang membentuk pulau dan hijau. Tidak jauh dari teluk (boleh dibilang masih satu kawasan), terdapat tempat wisata yang ikonik banget, yakni Taman Siwa. Di taman ini terdapat sebuah patung Dewa Siwa Mahadewa yang tingginya mencapai 22 meter yang menjadi ikon dari tempat wisata Jembrana, khususnya kecamatan Melaya. Di taman ini juga dilengkapi dengan gazebo untuk tempat nongkrong sambil menikmati keindahan taman ini. Bagi yang ingin berolahraga, di taman ini juga dilengkapi area jogging track yang mengelilingi patung tersebut. Bagi yang penasaran dengan keindahan tempat wisata ini, silahkan berkunjung ke Kelurahan Gilimanuk, Kecamatan Melaya, Kabupaten Jembrana, Bali

8. Desa Wisata Belimbingsari
Desa Wisata Belimbingsari adalah salah satu desa wsiata populer di Jembrana. Desa wisata yang terletak di  Desa Belimbingsari, Kecamatan Melaya, Kabupaten Jembrana, Bali ini merupakan desa wisata yang paling unik. Keunikan yang dimiliki oleh Desa Belimbingsari yaitu terletak pada keramah tamahan dari penduduknya dan didukung dengan berbagai kondisi alam yang indah dan asri. Di desa wisata ini para wisatawan akan dimanjakan dengan berbagai wahana permainan atau wisata edukasi yang siap mengisi liburan para traveler ke Jembrana. Untuk menarik kunjungan wisatawan, di desa ini terdapat konservasi burung Jalak Bali yang merupakan hewan endemik asli Bali yang kini dilindungi oleh pemerintah, tempat untuk tarcking menyusuri alam pedesaan yang indah dan asri, dan tempat wisata Air Terjuan Grojogan Sewu. Tdak jauh dari desa wista ini terdapat bendungan atau waduk terbesar di Bali yang bernama Bendungan Palasari.

9. Taman Nasional Bali Barat
Taman Nasional Bali Barat merupakan salah satu tempat wisata popluer dan terkenal di Bali. Bahkan tempat wisata ini sedang nghits di sosial media khususnya Instagram. Banyak anak muda memanfaatkan tempat wisata ini untuk berfoto-foto khususnya yang ingin selalu eksis di sosial media. Tempat ini sangat mudah dijangkau oleh para wisatawan, begitu melewati jalan raya jurusan Gilimanuk – Denpasar, para wisatawan akan disambut dengan ucapan selamat datang. Kawasan Taman Nasional Bali Barat merupakan kawasan hutan yang rindang dan sangat cocok dijadikan sebagai tempat istirahat tapi hanya di pinggir jalan saja. Perlu diperhatikan bahwa di hutan ini terdapat banyak kera, jadi diharapkan untuk berhati-hati jika akan istirahat di tempat ini. Di sini kita akan melihat sebuah patung dengan berbagai jenis hewan yang menghuni taman ini seperti menjangan, kera abu-abu, burung jalak Bali dan lain sebagainya. Lokasi: Kelurahan Gilimanuk, Kecamatan Melaya, Kabupaten Jembrana, Bali

10. Campgrounds Hall West Bali National Park
Bumi Perkemahan Hutan Bali Barat merupakan salah satu tepat kemah yang asik di Bali. Di sini tedapat hutan yang luas dan berdampingan dengan laut dekat pelabuhan laut gilimanuk dan perlindungan Jalak Putih Bali yang langka. Tempatnya nyaman untuk perkemahan, baik untuk kegiatan kemah sekolah maupun keluarga. Lokasi: Jalur Utama Jalan Raya Gilimanuk Denpasar, Banjar Cekik, Kelurahan Gilimanuk, Kecamatan Melaya, Kabupaten Jembrana, Bali.

Nah itu beberapa tempat wisata di melaya yang mungkin bisa dikunjungi ketika berlibur ke Bali khususnya ke Bali Barat. Semoga ini dapat dijadikan rujukan dalam mencari tempat wsiata di Bali. Jembrana yang terkenal dengan julukan “bumi makepung” ini tidak hanya memiliki tempat wisata di Kecamatan Melaya saja lho, di kecamatan lain yang ada di Jembrana juga terdapat tempat wsiata yang tidak kalah menariknya untuk dikunjungi seperti Pantai Baluk Rening yang berada di kecamatan Negara, Pantai Perancak yang terkenal dengan sunset point berada di kecamatan Jembrana, Green Cliff Yeh Embang Kangin dan Pantai Dlod Berawah dengan taman rekreasinya yang berada di Kecamatan Mendoyo, dan tempat wisata Pantai Yeh Leh dan Bunut Bolong yang berada di Kecamatan Pekutatan.

Untuk info lebih lengkap tentang tempat wisata di jembrana silahkan baca artikel berikut: