Tempat wisata pantai sanur merupakan salah satu
tempat wisata yang ada di Pulau Bali yang paling banyak dikunjungi oleh wisatawan,
baik wisatawan nusantara maupun mancanegara. Tempat wisata pantai Sanur mulai terkenal
di dunia internasional sebagai daerah tujuan wisata sejak A. J. Le Mayeur
datang ke Bali pada tahun 1932 melalui lukisannya.
Tempat wisata pantai sanur sering dikenal dengan
nama pantai Bali Beach karena tepat di pantai ini berdiri sebuah hotel megah
menjulang tinggi yang bernama Inna Grand Bali Beach. Untuk memudahkan
pengunjung mencari pantai ini maka pantai ini di berinama sesuai dengan nama
hotel yang dekat dengan pantai tersebut, yakni Pantai Bali Beach. Hotel yang
dibangun pada tahun 1966 ini merupakan satu-satunya hotel yang memiliki lebih 4
lantai bahkan 10 lantai, ini disebabkan karena hotel ini dibangun sebelum peraturan
daerah tentang tinggi bangunan yang maksimal setinggi 15 meter, atau 4 lantai,
atau dapat disebut “tidak lebih tinggi daripada pohon kelapa”.
Pantai Sanur tepat berada di belakang hotel Inna
Grand Bali Beach, oleh karena itu, jika Anda kebingungan mencari pantai sanur (bisa
nyasar ke pantai Sindhu atau pantai Segara Ayu), masuk dulu ke kawasan pantai
lalu carilah hotel tertinggi, pasti Anda akan menemukannya atau bisa mencari
landasan helikopter yang ada di tepi pantai.
Pantai yang berpasir putih ini memiliki ombak yang
tidak terlalu besar, sehingga pantai Sanur menjadi tempat rekreasi favorit
untuk liburan keluarga atau bersama anak-anak karena lebih aman. Pada hari-hari
libur terutama libur hari raya, biasanya pantai ini sangat ramai dikunjungi wisatawan
lokal untuk berenang dan berekreasi. Karena memiliki ombak yang cukup tenang,
maka pantai Sanur tidak bisa dipakai untuk surfing layaknya Pantai Kuta.
Sama seperti pantai Karang atau Pantai Semawang,
Pantai Bali Beach juga sangat cocok untuk melihat matahari terbit (sun rise). Dengan
duduk-duduk di gazebo atau senderan Anda bisa dengan santai menunggu terbitnya
sang surya di pagi hari. Siang hari pantai ini ramai dikunjungi oleh wisatawan
asing yang ingin “bermandikan” sinar matahari. Mereka biasanya berjemur dengan
berbaring di atas pasir putih atau di sebuah kursi panjang. Jika ingin
menggunakan fasilitas kursi panjang plus payungnya ini Anda harus menyewanya
terlebih dahulu kepada pengelola setempat.
Jika Anda kebetulan mengunjungi pantai ini pas
siang hari dengan cuaca yang panas, Anda tidak perlu khawatir, karena di pinggir
pantai ini terdapat pohon perindang yang siap melindungi Anda dari panasnya
terik matahari. Pengunjung bisa duduk-duduk di bawah pohon sambil menikmati
jagung bakar ataupun lumpia yang banyak dijajakan pedagang kaki lima.
Selain tempat menyantai, pantai ini digunakan
sebagai tempat berenang sambil bermain kano. Cukup membayar Rp 10.000,00 Anda
sudah bisa menikmati fasilitas kano yang sudah disediakan di pantai ini. Bagi
yang memiliki hobi memancing, di pantai ini merupakan spot untuk memancing.
Fasilitas yang tersedia di pantai ini yakni area
jogging track yang panjangnya mencapai 4,2 km. Track ini terbentang dari pantai
matahari terbit hingga ke pantai Mertasari.
Anda dapat menyusuri jogging track ini dengan naik sepeda gayung. Hanya dengan
membayar sewa sepeda gayung Rp 5000,00 perjam, Anda sudah bisa menyusuri indahnya
pantai di kawasan Sanur ini sambil berolahraga sepeda bersama teman, pasangan
atau keluarga anda. Silahkan baca juga menikmati indahnya pantai sanur dengan bersepeda ria.
Selain terdapat area jogging track, juga
terdapat fasilitas yang lain di pantai Bali beach ini yakni hotel bintang lima,
villa, resort, restoran, kafe, toilet, kamar ganti, serta art shop.
Letak dan Cara Menuju Pantai Bali Beach Sanur
Tempat wisata Pantai Sanur (Bali Beach) berada
di Desa Sanur, Denpasar, Bali. Jika Anda datang dari Bandara Ngurah Rai akan
menempuh waktu 35 menit perjalanan atau menempuh jarak kurang lebih 73 km. Cara
mengaksesnya sangatlah mudah melalui Jalan Tol Bali Mandara ke Jalan By Pass Ngurah
Rai, setelah menemukan plang (tanda) petunjuk arah menuju pantai Sindhu (perempatan
Mc Donald) maka belok ke kanan menuju jalan Danau Buyan. Di jalan Danau Buyan
Anda lurus ke Jalan Segara Ayu hingga mentok di area parkir. Jika Anda masuk ke
area pantai maka Anda memasuki pantai Segara Ayu. Nah dari pantai Segara Ayu,
Anda ke utara dengan jalan kaki maka akan menemukan hotel yang menjulang tinggi,
di situlah letak pantai Sanur atau Pantai Bali Beach. Untuk melihat rute
perjalanannya, silahkan lihat di Google Map.
Adapun objek wisata yang dekat dengan pantai Bali Beach (pantai Sanur) yakni pantai Padang Galak, Pantai Matahari terbit, Pantai Sindhu, Pantai Segara Ayu, Pantai Karang, Pantai Semawang, pantai Mertasari, Pantai Pengembak, Pura Maospahit, prasasti Blanjong, Museum Bali, Museum Le Mayur, Museum Sidik Jari, Puri Denpasar, Puri, Pamecutan, Puri Kesiman, Puri jero Kuta, Pura Jagatnatha, Pura Sakenan, Taman Budaya (Art Center), Monumen Bajra Sandhi, Taman Puputan Badung, Pasar Badung, Pasar Kumbasari, Pasar Kreneng, Pasar Burung, Pasar Sanglah, Pasar Sindhu, Hutan Mangrove, Jogging Track Kertalangu, dan Konservasi Penyu di Pulau Serangan.